TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 12:41-42

Konteks
12:41 Pada waktu penghakiman, orang-orang Niniwe n  akan bangkit bersama angkatan ini dan menghukumnya juga. Sebab orang-orang Niniwe itu bertobat setelah mendengar pemberitaan Yunus, o  dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Yunus! 12:42 Pada waktu penghakiman, ratu dari Selatan itu akan bangkit bersama angkatan ini dan ia akan menghukumnya juga. Sebab ratu ini datang p  dari ujung bumi untuk mendengar hikmat Salomo, dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Salomo!"

Yehezkiel 3:6-7

Konteks
3:6 bukan kepada banyak bangsa-bangsa yang berbahasa asing dan yang berat lidah, yang engkau tidak mengerti bahasanya. Sekiranya aku mengutus engkau kepada bangsa yang demikian, mereka akan mendengarkan engkau. p  3:7 Akan tetapi kaum Israel tidak mau mendengarkan 1  q  engkau, sebab mereka tidak mau mendengarkan Aku, karena seluruh kaum Israel berkepala batu dan bertegar hati. r 

Kisah Para Rasul 13:44-48

Konteks
13:44 Pada hari Sabat berikutnya datanglah hampir seluruh kota itu berkumpul untuk mendengar firman Allah. 13:45 Akan tetapi, ketika orang Yahudi melihat orang banyak itu, penuhlah mereka dengan iri hati dan sambil menghujat, b  mereka membantah apa yang dikatakan c  oleh Paulus. 13:46 Tetapi dengan berani Paulus dan Barnabas berkata: "Memang kepada kamulah firman Allah harus diberitakan lebih dahulu, d  tetapi kamu menolaknya dan menganggap dirimu tidak layak untuk beroleh hidup yang kekal. Karena itu kami berpaling kepada bangsa-bangsa lain. e  13:47 Sebab inilah yang diperintahkan kepada kami: Aku telah menentukan engkau menjadi terang bagi bangsa-bangsa f  yang tidak mengenal Allah, supaya engkau membawa keselamatan sampai ke ujung bumi. g " 13:48 Mendengar itu bergembiralah semua orang yang tidak mengenal Allah dan mereka memuliakan firman Tuhan; h  dan semua orang yang ditentukan Allah untuk hidup yang kekal 2 , menjadi percaya.

Kisah Para Rasul 28:25-28

Konteks
28:25 Maka bubarlah pertemuan itu dengan tidak ada kesesuaian di antara mereka. Tetapi Paulus masih mengatakan perkataan yang satu ini: "Tepatlah firman yang disampaikan o  Roh Kudus kepada nenek moyang kita dengan perantaraan nabi Yesaya: 28:26 Pergilah kepada bangsa ini, dan katakanlah: Kamu akan mendengar dan mendengar, namun tidak mengerti, kamu akan melihat dan melihat, namun tidak menanggap. 28:27 Sebab hati bangsa ini telah menebal, p  dan telinganya berat mendengar, dan matanya melekat tertutup; supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik sehingga Aku menyembuhkan mereka. q  28:28 Sebab itu kamu harus tahu, bahwa keselamatan r  yang dari pada Allah ini disampaikan kepada bangsa-bangsa lain s  dan mereka akan mendengarnya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:7]  1 Full Life : TIDAK MAU MENDENGARKAN.

Nas : Yeh 3:7

Bangsa itu tidak mau mempercayai berita nubuat Yehezkiel mengenai hukuman atas Yerusalem karena hati mereka masih keras terhadap kebenaran. Untuk memungkinkan Yehezkiel menghadapi penolakan itu, Allah berjanji untuk memberinya keberanian dan keteguhan hati untuk memberitakan firman nubuat Allah di dalam segala situasi (ayat Yeh 3:8-9).

[13:48]  2 Full Life : DITENTUKAN ALLAH UNTUK HIDUP YANG KEKAL.

Nas : Kis 13:48

Beberapa orang menafsirkan ayat ini sebagai berarti predestinasi tertentu. Akan tetapi, konteks maupun kata yang diterjemahkan "ditentukan" (Yun. _tetagmenoi_, dari _tasso_) tidak membenarkan tafsiran ini.

  1. 1) Ayat Kis 13:46 dengan jelas menekankan tanggung jawab manusia dalam menerima atau menolak hidup kekal. Karena itu, terjemahan terbaik dari _tetagmenoi_ adalah "berkecenderungan"; "dan semua orang yang berkecenderungan untuk hidup yang kekal menjadi percaya". Terjemahan ini sangat selaras dengan 1Tim 2:4; Tit 2:11; 2Pet 3:9

    (lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Apa lagi, menurut Paulus, tidak seorang pun yang tanpa syarat ditetapkan untuk hidup kekal (lih. Rom 11:20-22).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA